Sa’dayka baru nyari tempat main baru, nih! Di lingkungan
rumah yang sekarang, nggak ada temannya kalau pagi sampai sore. Hampir semua
dari usia empat (4) bulan sudah masuk daycare. Sa’dayka ngapain masuk daycare?
Lha wong ibuknya di rumah? Hahaha. PAUD dari usia 18 nulan juga jarang.
Rata-rata dari usia dua (2 atau tiga (3) tahun.
Saya nyari PAUD yang bisa ditunggu ibunya juga. Hahaha.
Orang tua banyak maunya, ya. Biar bisa diajarin di rumah gitu. Sama bisa
ditulis di blog. Wnkwkwkituwk. Sa'dayka
pernah trial eh besok-besok nggak boleh ditunggu. Konsepnya juga daycare. Bukan PAUD. Jamnya juga lama. Saya pengennya yang dua jam aja. Kayak PAUD PAUD di
kampung itu, lho. Tapi di sini nggak ada. Hiks hiks. Padahal Sa’dayka kalau di
rumah bosen banget! Jadi pengen-pengen punya adek. Hahaha.
Alhamdulillah ada kabar baik. Di daerah Kotabaru, tepat di
depan Siomay Telkom yang legendaris itu,
dibuka Omah Perden.
Rumah
Pengembangan Diri berbasis Psikologi, Kesehatan, Pendidikan, Budaya.
Apa programnya?
Program Stimulasi Anak Usia Dini (8 bulan sampai
6 tahun)
Jadi, ini bukan PAUD atau TK, ya…. Beda. Di sini kita (orang
tua dan anak) diberikan pengetahuan tentang stimulasi kepada anak sesuai dengan
usianya. Kenapa dengan orang tua? Keterlibatan orang tua itu sangat penting
untuk tumbuh kembang anak. Omah Perden berharap nanti ketika programnya
selesai, orang tua bisa mengulangnya di rumah. Yang manrik, ketika trial
kemarin, kita tidak boleh membawa gadget (gawai). Jadi, anak dan ibu fokus pada
aktivitas yang diberikan.
Penggalian Potensi (Bakat Minat)
Wow! Berarti ita langsung tahu bakat anak apa? Waduh, waduh,
waduh. Ya nggak seinstan itu, ya. Yang sudah tua saja masih belum menemukan
jadi diri? Eits. Nah, agar nantinya ketika dewasa menemukan bakat yang sesuai
maka diberikan berbagai stimulasi dan memberikan kesempatan kepada anak untuk
terus bereksplorasi. Jadi, ketika nanati sekitar usia 16 tahun, anak sudah
manta papa yang menjadi bakat dna minatnya.
Apa saja ya fasilitas yang ada di sana? Kemarin kami sempat main dan anak-anak betah sekali. Tempatnya juga sangat bersih.
Masih ada
diskon 30 persen sampai 7 Oktober nanti. Yuk, daftar :D
Jl. Juadi No.1, Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55224, Indonesia
+62 812-2508-2830
Operasional:
Hari Senin - Sabtu
Pukul 09.00 - 17.00

0 comments:
Posting Komentar